Hallo sobat StudyKuy yang setia apa kabar kalian semua kali ini saya akan membuat tutorial cara membuat CRUD dengan PHP dan MYSQLI koneksi database dengan mudah.
Apa itu CRUD tentunya buat kalian yang sudah mahir dalam pembuatan website tentunya tidak asing.
Bagi kalian yang masih baru dan ingin belajar website tentunya bingung apa itu CRUD??? dan Bagaimana membuat CRUD dengan PHP dan MYSQLI.
CRUD adalah singkatan dari CREATE, READ, UPDATE dan DELETE.
CRUD ini biasanya digunakan dalam sebuah tabel dimana didalam tabel kalian bisa membuat membaca update dan menghapus isi tabel itu.
Sampai sini kalian paham bukan apa itu CRUD.
Langkah pertama dalam membuat CRUD dengan PHP dan MYSQLI yaitu membuat tabel agar tampilan lebih menarik dan terlihat lebih rapih.
Page Contents
1. Membuat CRUD Database
Langkah pertama tetntu saja kalian harus menggunakan database, agar data dapat tertampung, kalau tidak ada database bagaimana kita akan mengoprasikan CRUD nya. Ini adalah langkah pertama yang penting yah, jika kalian belum memahami bagaimana caranya bisa kunjungi Cara membuat database di PHPMyAdmin
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 | /* Create Database and Table */ create database latihan; use latihan; CREATE TABLE `pengguna` ( `id` int(10) NOT NULL auto_increment, `nama` varchar(20), `umur` varchar(10), `jenis_kelamin` varchar(10), PRIMARY KEY (`id`) ); |
2. Membuat koneksi.php
Setelah kalian membuat databasenya tentu saja kalian harus membuat koneksi ke databasenya. Ini sangat berpengaruh kepada proses kalian selanjutnya jadi kalian harus memahaminya.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 | <?php $host = 'localhost'; // Nama hostnya $username = 'root'; // Username $password = ''; // Password (Isi jika menggunakan password) $database = 'latihan'; // Nama databasenya // Koneksi ke MySQL dengan MySQLi $koneksi = mysqli_connect($host, $username, $password, $database); ?> |
3. Membuat Index.php
Setelah kalian berhasil membuat databasenya dan sudah berhasil mengkoneksikan database kalian kedalam PHP nya.
Saatnya kalian membuat Tabel untuk kita buat CRUD PHP MYSQL.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 | <?php // Create database connection using koneksi file include "koneksi.php"; // Fetch all users data from database $result = mysqli_query($koneksi, "SELECT * FROM pengguna ORDER BY id DESC"); ?> <html> <head> <title>Homepage</title> </head> <body> <header style="padding:0 15%;"> <h1>Belajar Bersama StudyKuy Membuat CRUD</h1> </header> <a href="tambah.php" style="padding:0 30%;">Tambah Pengguna Baru</a><br/><br/> <table width='80%' border=1 > <tr> <th>Nama</th> <th>Umur</th> <th>Jenis Kelamin</th> <th>Update</th> </tr> <?php while($user_data = mysqli_fetch_array($result)) { echo "<tr>"; echo "<td>".$user_data['nama']."</td>"; echo "<td>".$user_data['umur']."</td>"; echo "<td>".$user_data['jenis_kelamin']."</td>"; echo "<td><a href='edit.php?id=$user_data[id]'>Edit</a> | <a href='delete.php?id=$user_data[id]'>Delete</a></td></tr>"; } ?> </table> </body> </html> |

Penjelasan dari kodingan diatas $result = mysqli_query($koneksi, “SELECT * FROM pengguna ORDER BY id DESC”);
kita membuat variable baru result dengan isi variable nya pemanggilan tabel yang akan kita masukkan kedalam tabel yang akan kita buat CRUD tersebut.
dan penulisan href=’edit.php?id=$user_data[id]’>Edit untuk mengalihkan ke halaman edit berdasarkan no “id”.
jadi saat kita klik edit di colom id 1 maka yang akan kita rubah hanya id colom 1.
Baca Juga
Database PHP Cara Mudah Menampilkan Data
Codeigniter4 Tutorial #2 : Mengenal Struktur dan View
5 Jurusan Kuliah yang banyak Dibutuhkan Tahun 2021 Mendatang!
4. Membuat File tambah.php
Setelah kalian sudah membuat file-file diatas selanjutnya kita akan
memberi halaman saat file href yang di index.php diklik yaitu membuat file tambah.php.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 | <html> <head> <title>Tambah Pengguna</title> </head> <body> <a href="index.php">Go to Home</a> <br/><br/> <form action="tambah.php" method="post" name="form1"> <table width="25%" border="0"> <tr> <td>Name</td> <td><input type="text" name="nama"></td> </tr> <tr> <td>Umur</td> <td><input type="text" name="umur"></td> </tr> <tr> <td>Jenis Kelamin</td> <td> <input type="radio" name="jenis_kelamin" value="Laki-laki"> Laki-laki <input type="radio" name="jenis_kelamin" value="Perempuan"> Perempuan </td> </tr> <tr> <td><input type="submit" name="Submit" value="Tambah"></td> <td><input type="reset" value="Reset"></td> </tr> </table> </form> <?php // Check If form submitted, insert form data into users table. if(isset($_POST['Submit'])) { $nama = $_POST['nama']; $umur = $_POST['umur']; $jk = $_POST['jenis_kelamin']; // include database connection file include "koneksi.php"; // Insert user data into table $result = mysqli_query($koneksi, "INSERT INTO pengguna(nama,umur,jenis_kelamin) VALUES('$nama','$umur','$jk')"); // Show message when user added echo "User added successfully. <a href='index.php'>View Users</a>"; } ?> </body> </html> |

keterangan dari beberapa kodingan diatas seperti
if(isset($_POST[‘Submit’])) {
$nama = $_POST[‘nama’];
$umur = $_POST[‘umur’];
$jk = $_POST[‘jenis_kelamin’];
jika di bahasakan yaitu ketika tombol Submit di tekan atau di klik,
maka nama variable tersebut akan menampilkan nilai yang sudah di tentukan pada variable name.
Kalau tidak salah seperti itu.
$result = mysqli_query($koneksi, “INSERT INTO pengguna(nama,umur,jenis_kelamin) VALUES(‘$nama’,’$umur’,’$jk’)”);
jika kodingan ini berfungsi untuk memasukan data yang sudah di panggil/POST tersebut kedalam database.
5. Membuat edit.php
Selanjutnya kita akan membuat file untuk mengedit data pada tabel agar CRUD kita berjalan dengan baik.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 | <?php // include database connection file include "koneksi.php"; // Check if form is submitted for user update, then redirect to homepage after update if(isset($_POST['update'])) { $id = $_POST['id']; $name=$_POST['nama']; $umur=$_POST['umur']; $jk=$_POST['jenis_kelamin']; // update user data $result = mysqli_query($koneksi, "UPDATE pengguna SET nama='$name',umur='$umur',jenis_kelamin='$jk' WHERE id=$id"); // Redirect to homepage to display updated user in list header("Location: index.php"); } ?> <?php // Display selected user data based on id // Getting id from url $id = $_GET['id']; // Fetech user data based on id $result = mysqli_query($koneksi, "SELECT * FROM pengguna WHERE id=$id"); while($user_data = mysqli_fetch_array($result)) { $name = $user_data['nama']; $umur = $user_data['umur']; $jk = $user_data['jenis_kelamin']; } ?> <html> <head> <title>Edit Data Pengguna</title> </head> <body> <a href="index.php">Home</a> <br/><br/> <form name="update_user" method="post" action="edit.php"> <table border="0"> <tr> <td>Name</td> <td><input type="text" name="nama" value=<?php echo $name;?>></td> </tr> <tr> <td>Umur</td> <td><input type="text" name="umur" value=<?php echo $umur;?>></td> </tr> <tr> <td>Jenis Kelamin</td> <td><label><input type="radio" name="jenis_kelamin" value="Laki-laki" <?php if($jk=='Laki-laki') echo 'checked' ?>>Laki-Laki</label> <input type="radio" name="jenis_kelamin" value="Perempuan" <?php if($jk=='Perempuan') echo 'checked' ?>>Perempuan</label></td> </tr> <tr> <td><input type="hidden" name="id" value=<?php echo $_GET['id'];?>></td> <td><input type="submit" name="update" value="Update"></td> </tr> </table> </form> </body> </html> |

Penjelasan singkat untuk kodingan diatas yaitu $result = mysqli_query($koneksi, “UPDATE pengguna SET nama=’$name’,umur=’$umur’,jenis_kelamin=’$jk’ WHERE id=$id”);
Fungsi dari UPDATE untuk mengubah data yang ada di daam database.
5. Membuat delete.php
Langkah terakhir yaitu kita akan membuat file baru untuk fungsi delete atau menghapus data.
Dengan di fungsikan jika kita klik delete maka data tersebut akan terhapus di dalam database.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 | <?php // include database connection file include "koneksi.php"; // Get id from URL to delete that user $id = $_GET['id']; // Delete user row from table based on given id $result = mysqli_query($koneksi, "DELETE FROM pengguna WHERE id=$id"); // After delete redirect to Home, so that latest user list will be displayed. header("Location:index.php"); ?> |
Dalam kodingan di atas kita menggunakan fungsi DELETE agar kita menghapus data pada database base on no “id”
Oke teman-teman sekian informasi yang saya berikan untuk tutorial ini membuat CRUD dengan PHP dan MYSQLi,
Semoga ilmu yang saya sampaikan dapat bermanfaat untuk kalian.
Tetap semangat mengoding RIA GAISSSS….
Jika kalian mengalami kesulitan atau mengalami error bisa langsung tinggalkan komentar kalian dibawah yah
0 Komentar